Istilah Dalam Menanam/Berkebun Anggur
Metan = media tanam.
Kohe = kotoran Hewan.
POC = Pupuk organik cair.
Semen = sekam mentah.
Sebak = sekam bakar.
Simat = sinar matahari.
Cocopeat = serbuk serabut kelapa.
RS = Rootstok.
Matun = mata tunas
Istilah | Arti |
---|---|
Cutting/Stek | Potongan batang anggur untuk bahan bibit minimal 3 mata tunas & sudah berwarna coklat dengan min diameter pencil. |
Node/Bud/Matun | Mata tunas |
Bareroot | Bibit cabutan yang telah memiliki perakaran kuat dan siap tanam |
Pruning | Pemangkasan pada batang/ranting anggur untuk pembentukan atau pembuahan |
Seed/Seedling | Menggunakan biji anggur sebagai bahan bibit |
Tendrill/Sulur | Cabang pembelit, berfungsi untuk melilit objek sekitar rambatan |
SPAP | Stess Air, Pemupukan, Jenuh Air, Pruning (teknik untuk merangsang pembuahan) atau proses rekayasa dormancy seperti yang terjadi di negara subtropika dengan harapan ranting matang dan setelah dipangkas berbuah sempurna |
Budbreak | Pecah tunas/tunas mulai mekar |
Callusting | Teknik menumbuhkan akar terlebih dahulu dari stek atau tahapan awal sebelum keluar akar |
Fresh Cangkok (FC) | bibit yang berasal dari cangkok yang baru saja diturunkan dari batang induk |
Ajir | Tiang rambatan anggur secara vertikal |
Para-Para | Tempat rambatan anggur secara horizontal dari bahan kawat |
Root Stock | Root Stock : Batang bawah untuk grafting atau okulasi |
Entris/Scion | Batang atas untuk digrafting pada root stock |
Grafting | Teknik perbanyakan bibit dengan cara menyambung min 2 jenis varietas |
Cane Pruning | pemangkasan dicabang ketiga/tersier dengan menyisakan 8-12 mata tunas yang secara praktek sama dengan metode spur |
Spur Prunning | timing backto 2 bud (pemangkasan cabang ketiga/tersier dengan menyisakan 2 mata tunas yang kedua mata tunas tersebut akan selalu diremajakan di setiap pemangkasan) |
Table Grape | Varietas anggur yang buahnya siap dikonsumsi langsung |
Anggur Wine | Varietas anggur sebagai bahan wine/minuman |
Grafting Tool | Peralatan grafting/okulasi |
Mini Grafting | Grafting dengan menyambungkan entris berupa potongan beberapa bud di atas root stock batang bawah |
Para Film | Bahan sambung grafting berbahan semiplastik lilin |
Gradasi | Tingkat perubahan warna yang terjadi selama proses pematangan buah anggur |
Trunk | Bagian batang anggur yang pertama kali tumbuh atau biasa disebut dengan batang utama/primer pohon anggur |
Cordon | Biasa disebut dengan batang sekunder berjumlah dua batang dengan arah yang berlawanan, kiri dan kanan |
Head | Sebutan untuk bagian atas trunk yang merupakan bagian transisi sebelum terbentuknya cordon, spurs atau cane |
Shoots (Tunas Muda) | Calon batang yang masih hijau dan belum matang. Tumbuh dari bud/mata tunas yang ada pada batang berumur 1 tahun atau berwarna kecoklatan |
Cabang Sekunder | Cabang kedua yang tumbuh dari mata tunas yang ada di bagian trunk/batang utama. Di setiap pohon idealnya terdapat 2-7 cabang sekunder sesuai system yang digunakan |
Fruit Cane (Ranting Buah) | Istilah cluster pembawa buah setelah dilakukan pemangkasan sebelumnya |
Arm | Penghubung antara batang trunk dan sekunder |
Ripening | Proses pematangan buah |
Pariderm Browning | Proses perubahan ranting menjadi berwarna kecoklatan |
Dormant/Rest | Masa terhentinya pertumbuhan aktif karena faktor lingkungan, yang di tandai dengan daun yang berguguran |
Training System | Budidaya tanaman anggur adalah sistem pemeliharaan pohon anggur dari mulai penanaman, pemangkasan sampai ke tahap pembuahan yang bertujuan untuk mendapatkan bentuk pohon yang sesuai kapasitasnya & untuk mempermudah dalam melakukan pemangkasan |
Anggur Hybrid | Dihasilkan oleh cross polination atau penyerbukan silang dari dua jenis yang berbeda. Hasil dari penyerbukan silang ini adalah mendapatkan bibit yang mewarisi keunggulan kedua indukan/tetuanya. Hasilnya adalah bibit yang stabil secara produksi, lebih bagus, lebih besar, lebih banyak, lebih produktif dan lebih manis tentunya. Namun sayangnya anggur-anggur jenis hybrid ini umumnya akan gagal menurunkan sifat stabil itu kepada anakannya yang bersumber dari biji |
Repoting/Grounding | Penanaman anggur langsung di tanah setelah kondisi bibit siap ditanam |
Vigour | Pertumbuhan cepat |
Internode | Jarak antar mata tunas atau shoot |
Full Sun | Terkena sinar matahari dari pagi hingga sore |
Full Rain | Bebas terkena air hujan langsung |
Trellis | Terali/tempat rambat |
Sucker | Biasa juga disebut dengan Tunas Air, yaitu tunas muda yang muncul pada bagian batang tua, seperti pada bagian trunk ataupun head |
BLT | bantuan langsung tancap/tanam |
LGT | Lets Grow Together |
HST | Hari setelah tanam |
HSP | Hari setelah pruning |
Girdling | Proses menguliti kulit pohon atau cabang yang akan diinduksi pembungaannya selebar 2.5 mm tergantung diameter pohonnya |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar